Ada suatu keunikan dari hampir seantero orang Maluku yang masih memakai tradisi ini hingga kini. Mungkin bagi orang lain yang ingin mengetahui tentang tradisi ini, dapat saya berikan beberapa contoh saja dari sekian banyak bentuk-bentuknya, sebagai generasi muda Maluku yang memberikan apresiasi tersendiri atas tradisi orang tatua (generasi terdahulu).
Tradisi “Nanaku” (menandai) yang saya maksudkan, adalah tanda-tanda, atau firasat yang ditandai dalam kaitan dengan suatu kejadian yang telah, sementara, dan bahkan yang akan terjadi nanti. Dan yang luar bisanya, tanda atau firasat yang termasuk dalam kategori tradisi Nanaku memiliki tingkat ketepatan yang akurat (sebab banyak pengalaman yang telah membuktikan itu dalam realitas hidup masyarakat Maluku pada umumnya), dan lokus yang kemudian saya lihat disini, banyak terjadi di dalam tradisi Nanaku orang Lease dan Pulau Ambon.
1. Nanaku Ayam Kukuruku di Muka Pintu
Ketika seekor ayam jantan kukuruku (Berkokok) di muka pintu (di pintu depan/teras), adalah suatu tanda bagi pemiliki rumah tersebut, bahwa dalam waktu dekat akan ada seorang tamu (kerabat di tanah rantau/orang asing) yang akan berkunjung di rumahnya. Dan hal ini masih tetap dipercayai kualitas tanda ini oleh sebagian masyarakat besar masyarakat Maluku (Lease dan yang berada di Pulau Ambon).
Sama dengan Ayam kukuruku, realitas serupa dapat di Nanaku juga dalam bentuk yang lain. Seperti kupu-kupu yang dengan sengaja hinggap di gorden jendela teras rumah mereka, atau di kamar keluarga, sudah cukup ditandai dan memberi artian bahwa dalam waktu dekat ada tamu (bisa saja keluarga dekat mereka/atau juga orang lain) yang akan berkunjung di rumah mereka.
2. Nanaku Belalang Anusang
Jika seekor belalang Anusang (yang berwarna hijau polos), yang kebetulan hinggap di dinding ruang tamu, atau di di dinding dapur, dll, dimaknai bahwa dalam waktu dekat, akan ada berkat atau rejeki yang akan dimiliki oleh keluarga tersebut. Dalam bentuk materi atau juga dalam bentuk-bentuk yang lain.
Realitas yang sama, di tandai (di nanaku) lewat telapak tangan yang tiba-tiba gatal. Bahwa tanda tersebut adalah sinyal bahwa orang tersebut akan mendapatkan uang, atau rejeki.
Namun ada sedikit klasifikasi, tergantung dari setiap orang yang menandainya, misalkan, kalau telapak tangan kiri yang terasa gatal, maka itu adalah tanda mendapatkan uang atau rejeki. Sementara telapak tangan kanan yang gatal, justru akan ada pengeluaran uang yang banyak dari sakunya; atau sebaliknya tergantung tiap-tiap orang yang sering menandainya.
3. Nanaku Mata Bagara
Ketika mata bagara (mata bergerak/kelilipan) bagi orang Maluku (orang Lease dan pulau Ambon) ditandai dalam dua sisi yang berbeda. Tergantung setiap orang yang menandainya. Misalkan mata sebelah kiri yang bagara, itu ditandai sebagai suatu kejadian duka yang akan ditemukan dalam waktu dekat dengan sanak keluarganya.
Sebaliknya untuk mata sebelah kanan, di tandai sebagai situasi yang sebaliknya, yaitu kejadian membahagiakan yang terkait dengan sanak saudara mereka.
4. Nanaku Bulan Pake Payong
Nanaku bulan pake payong (cahaya bulan terang pada waktu malam, dengan biasan cahaya seperti lingkaran yang mengitari bulan tersebut), di tandai sebagai dalam negeri/desa tersebut ada yang mau melangsungkan perkawinan dalam waktu dekat.
Dan menurut tradisi yang berlaku dalam konsep berpikir orang Lease atau orang-orang di pulau Ambon, “kawin lari” (salah satu jenis tradisi perkawinan di Maluku) selalu ditandai dengan fenomena bulan pake payong tersebut.
5. Nanaku Awan Basisik
Jika pada malam siang hari dan malam harinya, kelihatan bentuk awan bersisik maka di tandai bahwa akan ada “ikan mati” (sebutan yang menjelaskan suatu fenomena musim panen/tangkapan ikan pada jenis tertentu : misalnya ikan Tuna (cakalang) Ikan Teri (Make), dll.) dalam waktu dekat.
6. Nanaku Cicak Kete-kete
Jika suatu pembicaraan serius yang berlangsung dalam pertemuan/musyawarah keluarga atau yang lain sebagainya, dan terdengar suara cicak di dinding yang bercuat (kete-kete), di maknai dari audiens yang turut terlibat dalam suatu musyawarah, bahwa apa yang di bicarakan/atau disampaikan oleh salah seorang, dan secara kebetulan cicak kete-kete bersamaan dengan isi pesannya atau informasinya, adalah suatu kebenaran.
Untuk itu setelah cicak kete-kete, maka seluruh orang yang ada di dalam ruang tersebut spontan akan mengentuk jarinya di atas meja, atau kursi yang ada di dekat tempat duduk mereka. hal ini sebagai tanda untuk merespon suatu kebenaran berita, pesan, atau informasi tersebut.
7. Dll.
TRADISI NANAKU
Label
Tradisi/Tabiat
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
2 comments :
Kalau yang nomor (4) Bulan Pake Payong, itu nanaku utk "orang lari kaweng", sepertinya ada lagi di beta kampong, nanaku "bulan makarau" atau bulan merah.
danke banya sudara gandong..
su ada waktu untuk mangente kintal TRADISI MALUKU, iya betul paskali, sebutan "Bulan Makarauw" itu hampir di semua negeri di Lease mengartikannya, kalau tampak bulan pung cahaya warna merah.
Kalau boleh tahu deng saudara Gandong siapa ni??
Horomate..!!!
Post a Comment
Dengan Senang Hati Beta Menanti Basuara Sudara-Sudara.